bitcoin
Home » » 6 Ciri Kamu Jadi Sahabat Cadangan

6 Ciri Kamu Jadi Sahabat Cadangan

Written By MDC on Senin, 04 Februari 2013 | 3:56:00 PM


MyDomisil.Com - Saat sedang berkumpul bersama para sahabat, kamu seringkali merasa tak dianggap. Misalnya, mereka asyik mengobrol dan bercanda tawa, sementara kamu malah tak ikut campur dan malah asyik bermain ponsel pintar yang dimiliki. Entah apa penyebabnya, namun kamu lebih sering merasa tidak nyaman saat berada bersama mereka. Jika sudah merasa tak nyaman, maka bisa dikatakan kalau kamu dijadikan sahabat cadangan oleh mereka. Dilansir Timesofindia.Indiatimes.com, berikut 6 ciri kamu sahabat cadangan:

1. Tak ikut bersenang-senang
Berkumpul dan bercanda tawa bersama teman-teman merupakan hal yang menyenangkan. Namun, hanya kamu yang tidak menikmati acara tersebut dan tidak merasa senang berada bersama mereka. Mungkin karena teman yang lain bersikap cuek pada kamu. Selain itu, kamu juga hanya bisa melihat mereka bersenang- senang, padahal di dalam hati rasanya ingin segera pergi dari obrolan tersebut.

2. Kamu yang terakhir tahu
Entah mengenai rencana liburan, gosip, atau hal lainnya, kamu selalu menjadi orang yang terakhir mengetahuinya. Sementara, sahabat yang lain sudah membahasnya sejak lama. Faktanya, kamu seringkali tak diajak berunding. Ketika ada keputusan, kamu baru mengetahuinya.

3. Merasa diabaikan
Saat sedang berkumpul bersama mereka, kamu merasa terabaikan. Apapun pendapat kamu tak didengar olehnya dan mereka malah asyik melanjutkan obrolan yang lain. Jika sudah begitu, maka bisa dikatakan kalau kamu dianggap sahabat cadangan oleh para sahabat lainnya.

4. Merasa tidak nyaman
Pertanyaan yang sering muncul di benak kamu saat sedang berkumpul bersama para sahabat adalah, “Kenapa saya berada di sini?” Pertanyaan itu sempat terlintas di pikiran kamu dan berpikir lebih baik tidur di rumah, menonton film, atau menjelajah internet. Hal tesebut menandakan bahwa kamu tidak nyaman berada di samping mereka dan sahabat lainnya mungkin menganggap kamu sebagai sahabat cadangan.

5. Penjaga barang
Ketika pergi bersama teman-teman, kamu merupakan orang yang selalu ditugasi untuk menjaga barang mereka atau ketika mereka memilih makanan di restoran cepat saji. Selain itu, kamu juga seringkali menjadi penonton ketika mereka sedang asyik berpesta atau bercanda tawa.

6. Diizinkan berbincang dengan orang lain
Meskipun sedang bersama mereka, namun kamu diizinkan mengobrol dengan orang lain di luar kelompok. Hal tersebut dilakukan agar mereka tak merasa bersalah meninggalkan kamu sendirian, sementara mereka sedang bersenang-senang. Pernahkah para sahabat memperlakukan kamu seperti itu?

Nah sahabat MDC Itulah 6 ciri kamu dianggap sebagai sahabat cadangan. Pernahkah kamu merasa atau diperlakukan seperti itu oleh para sahabat? Jika iya, maka kamu berhak keluar dari kelompok pertemanan itu dan berhak mendapatkan teman yang lebih baik dari mereka. Bagaimanapun juga, memiliki sahabat harus bisa membuat kamu senang dan bersedia meminjamkan bahunya di saat kamu sedang merasa sedih. Lihat juga : 8 Cara Mengutarakan Rasa Cinta pada Sahabat Sendiri
Source

Share this article :

0 komentar:

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.
 
© 2012 - 2014 Domisil
Domisil Moonow - SULUT - Indonesia
Powered by Blogger
Template by Creating Website