bitcoin
Home » » Wanita Cantik Mantan PM Ukraina Ini Jadi Tersangka Pembunuhan

Wanita Cantik Mantan PM Ukraina Ini Jadi Tersangka Pembunuhan

Written By MDC on Minggu, 20 Januari 2013 | 2:46:00 PM


MyDomisil.Com - Mantan Perdana Menteri Ukraina Yulia Tymoshenko ditetapkan sebagai tersangka kasus pembunuhan. Wanita cantik pemimpin gerakan "Orange Revolution" ini dituding menjadi otak pembunuhan terhadap lawan politiknya.

Seperti dilansir SkyNews, Minggu (20/1/2013), Kepolisian Ukraina secara resmi mengumumkan Tymoshenko sebagai tersangka pembunuhan. Ia dinyatakan memerintahkan dan mengorganisir pembunuhan terhadap anggota Parlemen Ukraina Yevhen Shcherban. dan istrinya pada 1996 silam.

Kejaksaan Agung Ukraina menyatakan pembuhunan yang 'dirancang' Tymoshenko merupakan upaya untuk menyingkirkan saingan politiknya. Tymoshenko yang sedang menjalani hukuman penjara 7 tahun atas kasus penyalahgunaan jabatan dalam menengahi perjanjian gas tahun 2009 dengan Rusia ini membantah tudingan pembunuhan tersebut. Menurutnya, hal tersebut merupakan upaya pemerintah untuk tetap membuat Tymoshenko mendekam di penjara.

Negara-negara Uni Eropa, termasuk Inggris pun menyebut penjeblosan Tymoshenko ke penjara sarat dengan motif politik. Karenanya, Uni Eropa memutuskan beberapa kesepakatan penting dengan Ukraina.

Sebelumnya, pada Juni 2012 silam, Presiden Ukraina Viktor Yanukovych mengatakan, dirinya yakin mantan Perdana Menteri Yulia Tymoshenko, terlibat dalam insiden pembunuhan anggota Parlemen Ukraina Yevhen Shcherban. Shcherban ditembak oleh sekelompok bersenjata di Bandara Donetsk pada 1996 silam. Pria kaya itu tewas bersama istri, dan dua orang teknisi pesawat setelah mereka kembali dari Rusia.
Source

Share this article :

0 komentar:

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.
 
© 2012 - 2014 Domisil
Domisil Moonow - SULUT - Indonesia
Powered by Blogger
Template by Creating Website